Laman

 photo tabfashion.png photo tabtumblr.png photo tabtutorial.png
 photo tabtutorial.png

SUMBER, SIFAT dan TUJUAN HUKUM ISLAM



SUMBER HUKUM ISLAM
Ada beberapa sumber yang menjadi landasan dalam membuat ketetapan hukum Islam. Sumber – sumber tersebut adalah :
1.     Al- Quran
Al – Quran adalah kitab suci umat islam. Kitab tersebut diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW melalui malaikat jibril. Al – Quran memuat banyak sekali kandungan. Kandungan – kandungan tersebut berisi perintah, larangan, anjuran, ketentuan, dsb. Al – Quran menjelaskan secara rinci bagaimana seharusnya manusia menjalani kehidupannya agar tercipta masyarakat yang madani. Maka dari itu, ayat – ayat Al – Quran inilah yang menjadi landasan utama untuk menetapkan suatu hukum.
2.     Hadist
Hadist adalah segala sesuatu yang berlandaskan pada Rasulullah SAW. Baik berupa perkataan, perilaku, persetujuan, dan sifat Beliau. Hadist menjadi landasan sumber yang paling kuat setelah Al – Quran. Nabi Muhammad SAW menjadi sosok yang paling sentral bagi umat Islam karena umat Islam meyakini bahwa segala perbuatan Rasulullah tidak sedikit pun yang bertentangan dengan Al – Quran dan Beliau terbebas dari kesalahan.
3.     Ijma Ulama
Ijma Ulama adalah kesepakatan para ulama yang mengambil kesimpulan berdasarkan dalil – dalil Al – Quran atau Hadist. Para Ulama mengambil ijma karena dalam Al – Quran ataupun Hadist tidak dijelaskan secara terperinci sebuah ketetapan yang terjadi pada masa lampau, kini dan yang kan datang.

4.     Qiyas
Qiyas, yaitu berarti mengukur sesuatu dengan yang lain dan menyamakannya. Dengan kata lain Qiyas dapat diartikan pula sebagai suatu upaya untuk membandingkan suatu perkara dengan perkara lain yang mempunyai pokok masalah atau sebab akibat yang sama.

SIFAT HUKUM ISLAM
1.     At-Takamul yaitu meliputi seluruh aspek kehidupan manusia.
2.     At-Tawassut yaitu Pertengahan, tidak terlalu keras dan lemah.
3.     Al-Harokah yaitu Dinamis, ada saatnya dan tergantung.

TUJUAN HUKUM ISLAM
·        حفظ الدين  yaitu menjaga agama
·        حفظ العقل yaitu menjaga akal
·         حفظ النسب yaitu menjaga keturunan
·        حفظ المال  yaitu menjaga harta
·         حفظ النفس yaitu menjaga diri sendiri/ jiwa

fDikutip dari berbagai sumber, digunakan untuk tugas kuliah.
dDisusun oleh :

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...