Ada yang ingin saya ceritakan
disini. Sebenarnya sudah terjadi kurang lebih satu bulan yang lalu. Okey
langsung aja. Dibulan januari silam tepatnya saat itu saya sedang UAS
disemester 3. Terbesit bakat dan keahlian yang nantinya akan menjadi sebuah profesi
saya dimasa mendatang. Pada saat itupun saya sedang mengikuti PPAP Banten. Mengingat
hal ini semester 4 nanti saya berencana akan fokus dalam menggali bakat dan
keahlian saya. Dan setelah beberapa pertimbangan saya sangat tertarik dibidang
menulis dan menggambar fashion. Akhirnya saya memutuskan tuk terjun dalam dunia
ini. First saya akan belajar desain fashion. Setelah saya cari-cari sekolah
desain yang cocok dengan saya ternyata ketemu dan keputusan sayapun
mengharuskan saya tuk cuti dari kampus. Tepatnya tanggal 26 febuari setelah
libur semester dan saya mengurus keperluan cuti. Urusan cuti selesai dan saya
merasa lega, semoga apa yang saya rencanakan berjalan dengan baik. Namun
ternyata rencana saya meleset tanggal 28 febuari dengan perasaan gembira saya
mendaftarkan diri disatu sekolah desain fashion dikota ini. harapan saya bulan
maret depan saya sudah dapat langsung masuk. Ternyata harapan hanyalah harapan.
Awal febuari lalu mereka sudah mulai dengan kelas kursus pertama program 6
bulan. Okey, semangat saya melum patah. “tenang ima masih ada program 3 bulan”
gumam dalam diri mencoba tenang. Dengan penuh harap saya bertanya “program yang
3 bulan sudah dimulai belum bu?”. Ibu-ibu separuh baya yang menjaga loket
pendaftaran akhirnya menjelaskan dengan rinci jadwal yang sudah diterapkan
dalam program itu. Mendengarkan penjelasannya otak saya berputar, terasa lemas.
hal ini berjalan tidak sesuai rencana saya sebelumnya. Program kursus 6 bulan
yang saya rencanakan sudah dimulai dari awal bulan saya mendaftar. Dan program
3 bulan pun sudah dimulai seminggu dari saya mendaftar. Yah... lemas tubuh
saya. “kalau ade mau, ikut yang tiga bulan berikutnya aja. sudah daftar dulu,
nanti akan kita hubungi lagi. Kira-kira bulan mei sudah mulai” kata ibu itu
memberikan solusi buat saya. Okey walau pun saya kecewa tapi ini harus terus
berjalan. Dan saya tetap mendaftar walaupun bingung dua bulan ini mau ngapain?